Skuat Timnas Prancis: Utusan Inter dan AC Milan Mendominasi

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Didier Deschamps mengumumkan skuat timnas Prancis pada Kamis (14/3) malam WIB. Terdapat 23 pemain yang diberi kesempatan Deschamps masuk ke dalam skuat pilihannya.

Skuat timnas Prancis kali ini didominasi oleh pemain-pemain utusan duo tim asal Milan, AC Milan dan Inter Milan. Total, kedua klub tersebut menyumbang lima pemain. Kelimanya adalah Mike Maignan, Theo Hernandez, Benjamin Pavard, Olivier Giroud serta Marcus Thuram.

Timnas Prancis - Inter Milan - Olivier Giroud - Theo Hernandez - alamy
Alamy

Tidak ada kejutan berarti di skuat Les Bleus kali ini. Nama-nama besar lainnya seperti Antoine Griezmann, Adrien Rabiot, Lucas Hernandez hingga Kylian Mbappe masih mendapat kepercyaan Deschamps.

Kingsley Coman yang biasanya menjadi langganan Les Bleus terpaksa absen. Coman tidak bisa masuk skuat pilihan Deschamps karena tengah menjalani perawatan cedera lutut. Coman dilaporkan baru bisa kembali merumput pada awal April mendatang.

Deschamps menunjuk Moussa Diaby untuk menggantikan posisi Coman. Diaby mampu mencuri perhatian Deschamps karena tampil konsisten bersama Aston Villa di musim 2023-24. Winger berumur 24 tahun itu berhasil menciptakan enam gol serta tujuh assist dari 39 penampilan di semua kompetisi.

Bulan ini, Prancis berencana menjalani sepasang pertandingan uji coba. Pada Minggu (24/3), mereka bakal menghadapi Jerman di Stadion Groupama dan tiga hari setelahnya menantang Cile di Stadion Velodrome.

Aurelien Tchouameni - Didier Deschamps - Timnas Prancis - uefa. com 2
uefa.com
DAFTAR PEMAIN TIMNAS PRANCIS:

Kiper: Alphonse Areola (West Ham), Mike Maignan (AC Milan), Brice Samba (Lens);

Belakang: Jonathan Clauss (Marseille), Lucas Hernandez (Paris Saint-Germain), Theo Hernandez (AC Milan), Ibrahima Konate (Liverpool), Jules Kounde (Barcelona), Benjamin Pavard (Inter Milan), William Saliba (Arsenal), Dayot Upamecano (Bayern Munich);

Tengah: Eduardo Camavinga (Real Madrid), Yousouf Fofana (AS Monaco), Adrien Rabiot (Juventus), Aurelien Tchouameni (Real Madrid), Warren Zaire-Emery (Paris Saint-Germain);

Depan: Ousmane Dembele (Paris Saint-Germain), Moussa Diaby (Aston Villa), Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Olivier Giroud (AC Milan), Randal Kolo Muani (Paris Saint-Germain), Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain), Marcus Thuram (Inter Milan)

More From Author

Berita Terbaru