Prancis vs Swiss: Der Nati Lawan yang Alot

BACA JUGA

Prediksi: Portugal vs Prancis

Prediksi: Spanyol vs Jerman

Prediksi: Argentina vs Ekuador

Prediksi: Austria vs Turkiye

Football5star.com, Indonesia – Prancis vs Swiss di babak 16 besar EURO 2020 akan berlangsung di Arena Națională, Bucharest pada 28 Juni 2021. Prancis sebagai juara grup F sedangkan Swiss berstatus tim peringkat ketiga terbaik.

Peringkat kedua tim di babak fase grup tentu membuat Prancis lebih diunggulkan dibanding Swiss. Tim berjuluk Der Nati ini jadi peringkat ketiga terbaik setelah hanya mampu meraih satu kemenangan, satu hasil imbang dan menderita satu kekalahan di grup A.

Prancis vs Swiss: La Nati Lawan yang Alot

Jelang partai 16 besar melawan Prancis, kubu Swiss sendiri berada di kondisi kurang baik di internal tim. Hasil di fase grup A memicu kritik tajam dari publik sepak bola Swiss. Pelatih Swiss, Vladimir Petkovic mengakui ada hal di internal tim yang harus bisa diselesaikan sebelum melawan Prancis.

“Kami memiliki satu atau beberapa hal yang tidak relevan dan bisa memicu polemik. Tapi kami dengan cepat akan menyelesaikan masalah internal ini dan bertindak dengan tepat,” ucap Petkovic seperti dikutip Football5star.com dari Nau.ch, Kamis (24/6/2021).

Dengan kondisi internal seperti itu, Prancis harusnya bisa dengan mudah mengalahkan Swiss. Namun catatan kedua pertandingan kedua tim menunjukkan hal cukup berbeda.

Swiss Tak Mudah Dikalahkan

Pertemuan pertama Prancis vs Swiss terjadi pada sudah cukup lama yakni 12 Februari 1905 pada partai uji coba. Saat itu Prancis menang tipis 1-0. Swiss merupakan lawan yang cukup alot untuk Prancis.

Prancis mencatatkan 16 kemenangan sementara Swiss 12 kemenangan. 10 partai Prancis vs Swiss berakhir dengan skor imbang. Pertemuan Prancis vs Swiss di babak 16 besar EURO 2020 jadi kali ketiga kedua negara bersua di kompetisi EURO.

Prancis vs Swiss: La Nati Lawan yang Alot

Di pertemuan pertama pada ajang EURO 2004, Prancis mampu mengalahkan Swiss dengan skor 3-1 di babak fase grup B. Tiga gol Prancis saat itu dicetak oleh Zinedine Zidane dan Thierry Henry.

Pertemuan kedua terjadi di EURO 2016 di mana Prancis jadi tuan rumah. Pada laga kedua ini, Swiss mampu menahan imbang tanpa gol tuan rumah, hasil yang membawa Swiss kala itu lolos ke babak 16 besar sebagai runner up grup A.

Yang juga menarik dari pertemuna Prancis vs Swiss adalah jumlah yang gol yang tercipta. Prancis dan Swiss pernah sama-sama mencetak gol telak. Swiss misalnya pernah mengalahkan Prancis dengan skor 5-2 pada 23 April 1911.

Swiss juga pernah memasukan 6 gol ke gawang Prancis pada 12 Oktober 1960. Sementara Prancis paling besar memasukkan 5 gol ke gawang Swiss pada Piala Dunia 2014. Saat itu tim Ayam Jantan menang 5-2.

More From Author

Berita Terbaru