Stephan El Shaarawy: Tak Ada Tim yang Senang Bertemu Italia

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Penyerang timnas Italia, Stephan El Shaarawy meyakini bahwa Swiss sama sekali tidak senang bertemu timnya di babak 16 besar Euro 2024. Namun pemain AS Roma itu mengakui Italia masih punya kekurangan.

Pelatih Swiss, Murat Yakin mengatakan bahwa Swiss sama sekali tak khawatir dengan Italia. Kedua tim akan bertemu di babak 16 besar setelah keduanya sama-sama finis sebagai runner-up grup masing-masing.

Namun El Shaarawy yakin tidak ada satu pun tim yang senang bertemu Gli Azzurri.

Luciano Spalletti - Timnas Italia euro 2024 - uefa. com 2
uefa.com

“Tidak ada tim yang senang bermain melawan Italia, kami memiliki sejarah sepakbola yang hebat, dan tidak pernah mudah untuk bermain melawan kami,” ucapnya seperti dilansir Football5Star dari Football Italia.

“Kami juga menunjukkannya saat melawan Kroasia, ini adalah tim yang tidak menyerah dan berusaha mencetak gol.

“Bahkan lawan Spanyol kami mencoba bermain terbuka, dan mereka lebih baik, tapi ambisinya harus seperti itu, kami punya kemampuan untuk melakukannya.

“Kami akan mencoba mengusulkan sepak bola ofensif dan proaktif juga dengan Swiss, kami ingin mencapai akhir karena kemenangan adalah target kami.”

Stephan El Shaarawy Ungkap Apa yang Kurang dari Italia

Stephan El Shaarawy Tak Ada Tim yang Senang Bertemu Italia (Football Italia)
Football Italia

Italia sejatinya hampir gugur dari babak grup setelah dikalahkan Spanyol 0-1 dan hampir dikalahkan Kroasia di laga terakhir, namun gol Mattia Zaccagni di penghujung laga menyemalatkan mereka. El Shaarawy mengatakan apa yang kurang dari timnya di dua laga itu.

“Menurut pendapat saya, kami memiliki sedikit ambisi untuk bermain dalam situasi tertentu. Namun ini adalah tim dengan kualitas hebat, kami kurang memiliki keberanian dan ambisi untuk menyerang dan menyakiti lawan,” kata eks pemain AC Milan itu.

“Spalletti meminta kami untuk memainkan sepak bola yang ofensif dan proaktif, kami kekurangan aspek-aspek ini, dan kami harus sedikit meningkatkannya.”

More From Author

Berita Terbaru