Tak Masuk Skuat Timnas Jerman, Boateng Berterima Kasih

BACA JUGA

Banner Football Live Star

Football5star.com, Indonesia – Joachim Loew sudah mengumumkan skuat timnas Jerman untuk menghadapi Rusia dan Belanda pada 15 dan 19 November mendatang. Di daftar pemain yang diumumkan itu, tak terdapat nama Jerome Boateng. Mengenai hal itu, sang bek tengah malah berterima kasih. Itu dia sampaikan lewat akun Twitter-nya.

Boateng mengaku tidak terkejut oleh putusan yang dibuat Loew. Pasalnya, menurut dia, itu justru sesuai dengan permintaannya. Dia merasa butuh waktu istirahat sejenak guna memulihkan kondisi tubuhnya.

“Setelah melakukan pembicaraan yang sangat baik dengan pelatih timnas, kami sepakat bahwa setelah jadwal padat sepanjang tahun ini, aku tak ikut serta untuk dua laga internasional mendatang,” urai Boateng seperti dikutip Football5Star.com dari akun Twitter-nya. “Aku berhenti sejenak untuk meningkatkan kondisi kebugaranku di Munich.”

Dia menambahkan, “Aku mendoakan yang terbaik bagi timku dalam laga melawan Rusia dan belanda. Terima kasih kepada pelatih timnas!”

Ketiadaan Boateng di skuat timnas Jerman pun dikomentari oleh pelatih Bayern Munich, Niko Kovac. Dia menegaskan, hal itu tak perlu dilebih-lebihkan dan dianggap sebagai tanda sang pemain tak lagi punya masa depan di skuat Die Mannschaft.

“Dia bisa berlatih bersama kami selama jeda internasional. Tak perlu ada kasak-kusuk apakah ini adalah akhir dari karier internasionalnya,” kata Kovac dalam konferensi pers jelang lawan Borussia Dortmund.

Boateng bukan satu-satunya pemain yang tak dipanggil ke timnas Jerman oleh Loew. Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, pun begitu. Sang kiper kedua tak dipanggil untuk memulihkan kondisi bahunya yang agak bermasalah. Sementara itu, Toni Kroos baru akan bergabung saat melawan Belanda.

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

More From Author

Berita Terbaru