Kenangan Buruk Thomas Tuchel dengan Bos Borussia Dortmund

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Thomas Tuchel kembali lagi ke Bundesliga. Kali ini dia berstatus sebagai pelath sang juara bertahan, Bayern Munich.

Uniknya, debut Tuchel sebagai pelatih Bayern adalah menghadapi Borussia Dortmund, klub yang pernah dilatih.

Tak ayal laga bertajuk Der Klassiker kali ini turut menguras emosi sang pelatih. Apalagi masih ada cerita tak sedap terkait perpisahannya dengan Borussia Dortmund.

dortmund-thetimes
thetimes

Hubungan Thomas Tuchel dengan bos Dortmund, Hans Joachim Watzke rusak usai meledaknya sebuah bom di dekat bus Borussia Dortmund 2017 lalu. Ada perbedaan pendapat usai kejadian.

Die Borussen yang kala itu hendak menghadapi AS Monaco di Liga Champions terguncang usai bom meledak. Apalagi pemainnya, Marc Bartra mengalami luka.

Tuchel yang berada di bus pun syok. Dia pun meminta pertandingan ditunda. Tapi keinginan tersebut ditentang Watzke. Ia ingin sang pelatih tutup mulut terkait kejadian itu. Dari situlah perpecahan berawal.

Thomas Tuchel Soal Pemecatannya dari Chelsea Itu Mengejutkan (@FCBayernEN)
@FCBayernEN

“Perbedaannya adalah saya berada di bus dan petinggi klub Borussia Dortmund tidak melihatnya di bus. Itu sebabnya kami punya pandangan yang sangat berbeda,” katanya seperti dilansir Sport1.

“ Saya pikir ada sesuatu yang pecah antara saya dan Thomas. Kalau tidak mungkin tidak akan terjadi perpisahan di musim panas,” pungkas Watzke kepada Sky Germany.

Thomas Tuchel Anggap Masalah Sudah Selesai

Baik nakhoda Bayern Munich maupun CEO Borussia Dortmund tidak menampik dengan perpecahan yang terjadi.

Hans-Joachim Watzke - Borussia Dortmund - Cristiano Ronaldo - Kicker
Kicker

Akan tetapi itu sekarang menjadi masa lalu. Thomas Tuchel tidak mau mengungkit masalah yang sudah lewat. Lagi pula dia menganggap semua sudah selesai.

“Lebih baik bagi saya untuk tidak tidak terus mengungkitnya sepanjang waktu. Saya tahu apa yang bisa dilakukan,”terang eks nakhoda Chelsea.

Masalah sudah berakhir, dan seperti biasa ombak menjadi tenang dan semakin tenang. Sekarang sudah selesai,” tutupnya.

More From Author

Berita Terbaru