Mengejutkan! Tim Vietnam Bikin Urawa Reds Tersingkir dari LCA

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Hasil mengejutkan terjadi pada babak Grup J LIga Champions Asia ketika Urawa Reds harus tersingkir. Menariknya, mereka disingkirkan oleh tim Vietnam, Hanoi FC dalam laga di My Din Stadium, Rabu (6/12/2023).

Berstatus juara bertahan, Urawa Red Diamonds kalah 1-2 dari Hanoi FC berarti pemenang tiga kali itu tidak dapat lolos ke babak 16 besar. Penalti Pham Tuan Hai pada menit ke-87 membuat tim besutan Maciej Skorza kalah ketika membutuhkan kemenangan untuk memiliki harapan mengklaim salah satu dari tiga tempat runner-up terbaik yang tersedia di babak sistem gugur.

Mengejutkan! Tim Vietnam Bikin Urawa Reds Tersingkir dari LCA
Minh Hoang/Getty Images

Urawa Reds yang mengalahkan tim Arab Saudi, Al-Hilal pada final 2022 Mei, mengalami musim yang buruk dan gagal lolos otomatis. Hal itu setelah Pohang Steelers dari Korea Selatan mengklaim posisi teratas di Grup J.

Hanya 10 juara grup di Liga Champions musim ini yang dipastikan lolos ke babak sistem gugur. Nantinya mereka akan ditemani oleh tiga runner-up terbaik dari belahan barat dan timur benua.

Urawa Reds Sudah Gagal Penalti Sejak Awal

Penalti Alex Scholz pada menit ke-10 berhasil diselamatkan oleh Nguyen Van Hoang untuk menandai penampilan buruk Urawa Reds. Mereka kemudian tertinggal pada menit ke-53 melalui sundulan jarak dekat Dao Van Nam.

Mengejutkan! Tim Vietnam Bikin Urawa Reds Tersingkir dari LCA
Minh Hoang/Getty Images

Bryan Linssen menyamakan skor melalui penyelesaian first-time di antara kaki Van Hoang dari dalam kotak penalti pada menit ke-65, yang beri napas buat tim Jepang tersebut.

Namun gol penentu terjadi ketika Tuan Hai mencetak gol dari titik penalti setelah Nguyen Hai Long dijatuhkan oleh Takuya Ogiwara. Urawa Reds akhirnya memang finis kedua di Grup J di belakang Pohang, yang ditahan imbang 1-1 oleh tim Liga Super China, Wuhan Three Towns, pada pertandingan lainnya malam itu. Tetapi, tujuh poin dari enam pertandingan tidak akan cukup untuk membuat mereka menjadi runner-up terbaik.

More From Author

Berita Terbaru