Timnas Indonesia Akan Bertarung di UEA, Simon McMenemy Ungkit Laga Perdana

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Timnas Indonesia yang akan kembali bertarung dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirates Arab (UEA) bikin Simon McMenemy ikut bersuara. Simon mengungkit partai perdana timnas yang buruk sehingga memengaruhi hasil lainnya.

Seperti diketahui, Simon memang bertanggung jawab atas buruknya penampilan Timnas Indonesia dalam lima partai awal Kualifikasi Piala Dunia 2022. Saat dilatihnya, timnas selalu kalah, kala melawan Thailand, dua kali hadapi Malaysia, Vietnam, serta UEA.

Alhasil, pintu timnas untuk melangkah ke fase selanjutnya nyaris tertutup. Kini, timnas akan bertarung lagi dalam tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022, tapi bukan dengan Simon McMenemy lagi, melainkan Shin Tae-yong.

Latihan di tengah Ramadan, Timnas Indonesia Bikin Pelatih Lega Timnas Indonesia Akan Bertarung di UEA, Simon McMenemy Ungkit Laga Perdana

Simon pun kembali buka suara. Selain membahas laga perdana, Simon juga berharap skuat Garuda bisa bangkit dalam tiga laga sisa. Hal itu diungkapkannya di Instagram pribadinya.

“Pertandingan pertama tidak berjalan sesuai keinginan kita semua. Tetapi dengan tulus berharap semua pemain dan staf Timnas Indonesia melakukan perjalanan yang aman dan semoga sukses di sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 di UEA,” tulis Simon McMenemy.

Timnas Indonesia sendiri sudah tiba di Dubai, Senin (17/5/2021) siang. Tak istirahat, mereka langsung digas latihan di pantai yang berada di belakang tempat menginap yakni Hotel JA Resorts and Hotels Dubai.

Skuat Garuda nantinya akan memulai pertarungannya dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 3 Juni melawan Thailand. Lalu, timnas akan meladeni Vietnam 7 Juni, dan terakhir hadapi UEA pada 11 Juni.

[better-ads type=’banner’ banner=’156417′ ]

More From Author

Berita Terbaru