Timnas Jerman Ngeri Segrup dengan Spanyol di Piala Dunia 2022

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Timnas Jerman ketar-ketir juga setelah hasil undian mengharuskan bertemu dengan timnas Spanyol pada fase grup Piala Dunia 2022. Kewaspadaan sangat tinggi diungkapkan Direktur Timnas dan Akademi DFB Oliver Bierhoff dan kapten Manuel Neuer.

Bierhoff dan Neuer sama-sama mengakui Spanyol sebagai tim tangguh dan lawan yang akan sangat sulit bagi Jerman. Hasil beberapa pertemuan terakhir membuktikan hal itu. Apalagi, pada gelaran UEFA Nations League, Die Mannschaft sempat dipermak 0-6 oleh La Furia Roja. Hal itu diingat betul oleh keduanya.

Timnas Jerman ditakdirkan segrup dengan timnas Spanyol pada fase grup Piala Dunia 2022.
Getty Images

“Spanyol tentu saja bukan lawan impian. Mereka beberapa kali selalu menyulitkan, entah pada (Piala Dunia) 2010, (Piala Eropa) 2012 (maksudnya 2008, Red.) atau saat bertemu pada Nations League,” ujar Bierhoff selepas undian seperti dikutip Football5Star.com dari laman resmi DFB.

Memori pahit saat timnas Jerman menghadapi Spanyol juga diungkapkan Neuer. Namun, menurut dia, ini adalah konsekuensi bagi Die Mannschaft yang ada di pot 2. “Sudah jelas kami akan mendapatkan lawan kuat dari pot 1. Kami punya kenangan negatif dengan Spanyol, tapi itu tak akan terjadi dua kali,” ujar sang kapten.

Rekor Timnas Jerman Lawan Spanyol di Piala Dunia

Manuel Neuer menegaskan, timnas Jerman saat ini berada pada spirit bagus untuk meraih sukses di Piala Dunia 2022. Sementara itu, Oliver Bierhoff mengungkapkan satu sisi positif segrup dengan timnas Spanyol. Dia menilai hal itu akan membuat pelatih Hansi Flick lebih cermat dan hati-hati.

“Pada setiap Piala Dunia, Anda harus memperkirakan bertemu dengan lawan-lawan kuat. Tim-tim lain pun tak bisa dianggap remeh juga. Sejak 2018, saya tak mengharapkan apa pun di grup mana pun, tapi kami ingin selamat dari grup,” ujar eks striker Udinese dan AC Milan tersebut.

Spanyol menang 1-0 atas timnas Jerman pada semifinal Piala Dunia 2010 berkat tandukan Carles Puyol.
Getty Images

Pertemuan pada fase grup Piala Dunia 2022 nanti akan jadi edisi ke-26 Jerman vs Spanyol sepanjang sejarah. Hasilnya, Spanyol 9 kali menang, Jerman 8 kali menang, dan 8 laga sisa berakhir seri. Khusus di Piala Dunia, itu merupakan pertemuan ke-5 dengan hasil 2 kali Jerman menang, 1 kali Spanyol menang, dan 1 kali seri.

Hal yang patut dicatat, pertarungan timnas Jerman dengan timnas Spanyol pada ajang Piala Dunia selalu berakhir dengan skor ketat. Pada fase grup Inggris 1966 dan Spanyol 1982, Die Mannschaft hanya menang 2-1 atas La Furia Roja. Kemudian, pada fase grup Amerika Serikat 1994, hasinya imbang 1-1. Terakhir, Spanyol menang 1-0 pada semifinal Afrika Selatan 2010.

More From Author

Berita Terbaru