Timnas Malaysia akan Tambah Satu Pemain Naturalisasi Lagi, Kali Ini Penggawa JDT

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Timnas Malaysia bakalan menambah satu pemain naturalisasi lagi. Kali ini, salah satu pemain Johor Darul Takzim (JDT), Leandro Velazquez, yang saat ini prosesnya akan segera diajukan.

Pemain berusia 34 tahun itu, memang menjadi salah satu andalan JDT besutan Tano Solar. Namun, saat ini dia sedang absen karena mengalami cedera. Nah, belakangan ada usulan dirinya bakalan segera dinaturalisasi.

leandro velazquez - timnas Malaysia
The Photoshooterz

Hal itu setelah pemilik JDT, Tunku Ismail Idris, membeberkan kalau Leandro Velazquez bisa segera membela timnas Malaysia setelah proses naturalisasinya sedang diajukan.

“Saya berharap dia (Leandro) bisa menjadi pemain lokal karena menurut saya dia pemain yang sangat berkualitas,” ungkap Tunku Ismail Idris dikutip dari Makan Bola

Belum Bisa Bela Timnas Malaysia Dalam Waktu Dekat

Akan tetapi, Leandro, kata Tunku Ismail Idris, belum bisa membela Malaysia dalam waktu dekat karena sedang cedera. “Untuk saat ini Leandro masih cedera. Karena pengabdiannya bersama tim JDT, saya akan menunggunya berapa lama pun,” papar dia.

leandro velazquez - timnas Malaysia
Istimewa

Mantan pemain Newell’s Old Boys ini telah bermain untuk JDT sejak 2019. Dia pertama kali tiba di Johor pada 2015 dan membantu tim memenangkan AFC Cup tahun itu jua. Total, dia telah bermain dalam 101 penampilan bersama JDT. Dia sukses mencetak 32 gol dan 28 assist dalam masa baktinya di sana.

More From Author

Berita Terbaru