UEFA Euro 2016: Gomez: Karena Italia Bukanlah Slovakia

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Jerman boleh dibilang baru akan menghadapi ujian beratnya di perempat final Piala Eropa 2016, yakni Italia. Maka dari itu Die Mannschaft diminta mewaspadai penuh Gli Azzurri.

Jerman memang masih melaju ke perempat final Piala Eropa dengan catatan apik, yakni tiga kemenangan dan satu seri. Mereka menciptakan enam gol dan tak sekali pun kebobolan.

Namun, jika ditilik dari kualitas lawannya, memang tidak ada yang sepadan dengan Jerman. Paling hanya Polandia yang mampu merepotkan usai menahan imbang mereka dengan skor 0-0 di laga kedua fase grup.

Sementara Ukraina mampu dikalahkan dengan skor 2-0, lalu Irlandia Utara dengan skor 1-0 dan terakhir Slovakia dihantam dengan 3-0 di babak 16 besar.

Ujian berat baru akan dihadapi Jerman ketika mereka harus menghadapi Italia di Stade de Bordeaux, Minggu (3/7/2016) dini hari WIB besok. Meski tak punya bintang di turnamen ini, Italia mengandalkan kolektivitas tim serta kejeniusan Antonio Conte.

Belgia dan Spanyol sudah merasakan ampuhnya racikan Conte ketika Italia mampu mengalahkannya dengan skor identik 2-0. Belum lagi Jerman punya rekor pertemuan yang buruk dengan Italia di turnamen-turnamen besar.

Maka dari itu penyerang Jerman Mario Gomez mewanti-wanti agar rekan setimnya tidak jemawa karena Italia bukan Slovakia yang dikalahkan dengan mudah di babak sebelumnya.

“Italia bukan Slovakia, itu akan menjadi pertandingan yang berat,” ujar Gomez di Football Italia.

“Tapi bagi saya, yang penting kami menyandang status pemegang trofi juara Piala Dunia dan ingin menambahnya dengan gelar juara Piala Eropa,” sambungnya.

“Sejauh ini, turnamen sudah berjalan dengan sangat baik. Kami memainkan fase grup yang luar biasa dan terus lebih baik sejak babak 16-besar. Kami yakin pada kemampuan kami sendiri.”

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru